Info Bola: Slot 6 Pemain Kosong, Barito Putera Terus Seleksi Pemain yang kali ini menjadi bahasan kita sekaligus menjadi topik terbaru yang tersaji di situs sepak bola ini, Info Bola: Slot 6 Pemain Kosong, Barito Putera Terus Seleksi Pemain Silahkan tinggalkan komentar atau pendapat anda setelah membaca artikel selengkapnya yang terpajang dibawah ini:
Skuat Barito Putera saat ini masih berjumlah 18 orang, oleh karena itu untuk mencari pemain lain Laskar Antasari masih terus melakukan seleksi pemain. Rencananya untuk menyongsong musim 2015, Barito akan menggunakan dua puluh empat pemain. Dalam tim sampai saat ini, tercatat masih tersisa ada enam slot kosong lagi untuk tiga pemain asing dan tiga lagi pemain lokal.
Untuk pemain asing diproyeksikan menghuni posisi striker, gelandang dan juga stoper. Sedangkan untuk pemain lokal diproyeksikan untuk striker, sayap dan bek kiri.
“Memang kami berharap dari seleksi ini tim bisa terlengkapi. Kami ingin mendapatkan yang berkualitas baik lokal maupun asing dari seleksi ini,” ujar asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa.
Barito sudah melakukan TC selama dua minggu di Lapangan Yon Zikon 14 Lenteng Agung, Jakarta, dari satu bulan yang direncanakan. Karena slot pemain masih belum ditemukan kemungkinan TC akan diperpanjang.
“Memang ada opsi untuk memperpanjang TC di Jakarta ini, tapi masih belum kita putuskan dan masih melihat perkembangan,” tambah Syarifuddin.
Nantinya dikabarkan ada tiga pemain asing yang bakal merapat dan berminat mengikuti seleksi di Barito, yakni Igor Radusinovic (stoper) dan Bogdan Milic (striker) yang sama-sama berasal dari Montenegro. Serta Ibrahima Sidibe (gelandang) yang berasal dari Mali. (sepakbola)
Dan inilah formasi Skuat Bayangan Barito Putera:
1.Aditya Harlan (kiper)
2.Joko Ribowo (kiper)
3.Teguh Amiruddin (kiper)
4.Agus Cima (bek)
5.Guntur Ariyadi (bek)
6.Leonard Tupamahu (bek)
7.Edy Gunawan (bek)
8.Hansamu Yama Pranata (bek)
9.M Roby (bek)
10.Lucky Wahyu (gelandang)
11.Amirul Mukminin (gelandang)
12.Syahroni (gelandang)
13.Dedy Hartono (gelandang)
14.Rizky Pora (gelandang)
15.Defri Risky (gelandang)
16.Paulo Sitanggang (gelandang)
17.Manahati Lestusen (gelandang)
18.Agi Pratama (striker)
Prediksi Skor Bola | berita bola Indonesia Terlengkap xxx.tt/1GB0W2e
0 Response to "Info Bola: Slot 6 Pemain Kosong, Barito Putera Terus Seleksi Pemain"
Posting Komentar